Mahasiswa FEB Unila Meninggal

Hasil Ekshumasi Pratama Tewas karena Tumor, Polda Lampung Dapati Adanya Penganiayaan

Dirreskrimum Polda Lampung, Kombes Pol Indra Hermawan mengatakan, ada peristiwa penganiayaan yang dialami oleh korban Pratama Wijaya. 

Penulis: Bayu Saputra | Editor: Reny Fitriani
Tribunlampung.co.id/Bayu Saputra
PENGANIAYAAN - Konpers penetapan tersangka diksar mahepel FEB Unila, Jumat (24/10/2025).  Dirreskrimum Polda Lampung, Kombes Pol Indra Hermawan mengatakan, ada peristiwa penganiayaan yang dialami oleh korban Pratama Wijaya.  

Tribunlampung.co.id, Bandar Lampung - Dokter forensik sempat menyampaikan bahwa hasil ekshumasi meninggalnya mahasiswa jurusan Digital Bisnis Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Lampung (FEB Unila), Pratama Wijaya Kusuma dikarenakan tumor pada otak. 

Namun meski demikian, Dirreskrimum Polda Lampung, Kombes Pol Indra Hermawan mengatakan, ada peristiwa penganiayaan yang dialami oleh korban Pratama Wijaya. 

"Namun meski penyebab pasti matinya korban dikarenakan adanya tumor pada otak korban. Kami penyidik mendapati adanya peristiwa penganiayaan yang dialami korban dan para peserta diksar ormawa Mahepel FEB Unila lainya," kata Kombes Pol Indra Hermawan, saat konpers, Jumat (24/10/2025).

Hal ini berdasarkan keterangan para saksi, barang bukti dan didukung dengan keterangan ahli yang telah dikumpulkan oleh polisi.

Peristiwa pada 14-17 November 2024 telah terjadi dugaan tindak pidana penganiayaan juncto turut serta melakukan perbuatan pidana. 

Sebagaimana dimaksud dalam pasal 351 ayat 1 kuhp dengan ancaman kurungan penjara 2 tahun 8 bulan junto pasal 55 KUHPidana.

(Tribunlampung.co.id/Bayu Saputra)

Sumber: Tribun Lampung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved