Berita Lampung
Istri Korban Angin Puting Beliung di Natar Lampung Selatan Harap 2 Anaknya Bisa Sekolah
Almarhum Darmo, korban meninggal dunia akibat tertimpa gubuk saat angin puting beliung di Natar tinggalkan istri dan dua anak yang masih kecil.
Penulis: Dominius Desmantri Barus | Editor: Tri Yulianto
Matanya berkaca-kaca dan tak mampu berkata-kata.
Ketika ditanyai, Janati hanya mengatakan dirinya berharap anaknya mendapatkan pendidikan yang layak sampai selesai.
Kepala Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPBD Lampung Selatan Wahyudi Pramono yang saat itu di rumah duka mengatakan Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto telah datang ke rumah duka.
Baca juga: Rumah dan Masjid Rusak Disapu Puting Beliung, BPBD Lampung Selatan Bantu Korban
Baca juga: Tanggulangi Bencana, BPBD Lampung Selatan Bentuk TRC
Dikatakan Wahyudi, Nanang Ermanto Bupati Lampung Selatan dan rombongan datang sekitar pukul 09.00 WIB.
Bupati beserta rombongan sempat berbincang dengan keluarga korban serta memberikan trauma healing kepada istri dan anak korban.
Tak lama orang nomor satu di Lampung Selatan tersebut memberikan tiga bingkisan berwarna merah kepada keluarga korban.
Lalu sekitar sejam kemudian rombongan Bupati Lampung Selatan bertolak dari rumah duka untuk mengecek korban angin puting beliung lainnya.
( Tribunlampung.co.id / Dominius Desmantri Barus )
