Berita Lampung

Top 3 Putri Indonesia Berkunjung ke Lampung, Gathering Bersama Disabilitas

Para putri dan miss ini hadir dalam agenda gathering keluarga disabilitas Lampung. Acara digelar di Restoran Rumah Kayu Kota Bandar Lampung.

Penulis: Riyo Pratama | Editor: Daniel Tri Hardanto
Tribunlampung.co.id / Riyo Pratama
Top 3 Putri Indonesia bersama bersama Miss Charm 2023, Miss Supranational 2022, dan Miss International 2022 saat melakukan kegiatan bersama anak-anak disabilitas di Bandar Lampung, Minggu (21/5). 

Setiap bait lagu yang dinyanyikan Bertha, Lulu Zaharani memberi tahu artinya kepada Luma Russo Moura. Di sela nyanyian itu orang tua disabilitas yang hadir juga meneteskan airmata.

Ketua Hipmi Lampung Ahmad Giri Akbar mengatakan jika kegiatan hari itu merupakan agenda Hipmi Lampung yang sudah diagendakan jauh hari.

"Alhamdulillah kegiatan bisa terlaksana, ini sudah menjadi rangkaian agenda dari Hipmi Lampung," kata dia.

Sementara Ketua Komunitas Disabilitas Lampung, Riana Sari Arinal dalam kesempatan itu memberikan semangat bagi para orang tua penyandang disabilatis agar tetap tegar.

"Bagi para orang tua hebat yang hadir hari ini, Allah tidak akan pernah menaruh tanggung jawab terhadap pundak yang salah. Kamu yang terpilih berarti kamu yang mampu, orang lain belum tentu sekuat kamu," kata Riana Sari Arinal.

"Saya yakin anak-anak ini akan membawa orang tua ke surga," pungkasnya.

Sementara Kepala Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi Lampung Bobby Irawan menuturkan, kehadiran para putri dan miss tersebut bagian dari rangkaian kegiatan sebelumnya.

"Jadi ini bagian dari rangkaian ya, Putri Indonesia ini sudah datang beberapa waktu lalu, dalam kegiatannya mereka kunjungan di kuliner dan membuat video tentang wisata di Lampung," kata Bobby Irawan.

Ia berharap kehadiran Miss Charm 2023, Miss Supranational 2022, dan Miss International 2022 serta top 3 Putri Indonesia 2023 dapat memperkenalkan wisata dan kuliner Lampung.

"Lampung ini sangat kaya dengan destinasi alam, budaya serta ekonomi kreatif yang pantas dan layak dipasarkan di nasional maupun Internasional," ujarnya.

Lebih lanjut ia mengatakan Putri Indonesia dan miss diagendakan hanya satu malam di Lampung.

"Besok mereka pulang, tapi sebelum itu mereka memiliki beberpa agenda di Lampung salah satunya Kraktau Festival," katanya. (Tribunlampung.co.id/Riyo Pratama)

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved