Berita Lampung
Link Pengumuman Formasi CPNS Bandar Lampung, Kuota 50 Formasi
Plt Kepala BKPDSM Bandar Lampung Lela Wati membenarkan pihaknya hanya mendapatkan kuota 50 formasi.
Penulis: Bobby Zoel Saputra | Editor: Daniel Tri Hardanto
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Bandar Lampung - Pemkot Bandar Lampung telah menyiapkan 50 formasi CPNS tahun 2024.
BKPSDM Bandar Lampung telah mengumumkan penerimaan formasi CPNS pada Senin (19/8/2024) sore kemarin.
Plt Kepala BKPDSM Bandar Lampung Lela Wati membenarkan pihaknya hanya mendapatkan kuota 50 formasi.
“Untuk tahun ini sama-sama kita ketahui, Bandar Lampung secara resmi sudah mengumumkan untuk seleksi CPNS tahun 2024,” ujarnya saat ditemui di ruangan, Selasa (20/8/2024).
“Kemudian untuk kuota yang kita sediakan sebanyak 50 formasi. Semua bisa dilihat dan diakses di web yang kita umumkan,” sambungnya.
Adapun dari 50 formasi itu terbagi dari kuota umum yakni sebanyak 49 orang dan kuota untuk disabilitas satu orang.
“Kuota 50 formasi itu juga sudah sesuai usulan kita ke pemerintah pusat. Tahun ini jumlahnya segitu yang kita usulkan. Alhamdulillah disetujui,” ucapnya.
“Untuk kuota disabilitas, sesuai arahan pusat bahwa 2 persen itu harus dipersiapkan untuk teman-teman disabilitas,” tambahnya.
Terkait hal teknis dan informasi lainnya, ia mengatakan, pendaftar bisa melihat langsung di web BKN maupun Pemkot Bandar Lampung.
“Jadi nanti ada informasi-informasinya terkait penerimaan CPNS di Bandar Lampung, bisa lewat web melalui NIK pendaftar itu sendiri,” sebutnya.
Dalam hal ini, ia menyebut, saat ini Pemkot Bandar Lampung memiliki sebanyak 8.738 pegawai yang terdiri dari 6.793 PNS dan 1.945 PPPK.
Sebanyak 6.793 PNS itu meliputi tenaga pendidik maupun tenaga kesehatan.
Ia meminta masyarakat Bandar Lampung untuk memanfaatkan kesempatan penerimaan CPNS tahun 2024 ini dengan baik.
Ia juga berharap agar kebutuhan CPNS tersebut bisa diisi oleh generasi penerus yang dapat memberikan dampak baik bagi kemajuan Bandar Lampung.
“Sehingga harapan kita untuk sama-sama berperan dan memajukan Kota Bandar Lampung bisa berjalan dengan baik,” pungkasnya.
Berikut link pengumuman formasi CPNS untuk Bandar Lampung: https://bandarlampungkota.go.id/new/dokumen/339-
(TRIBUNLAMPUNG.CO.ID/Bobby Zoel Saputra)
Caption: Kepala BKPSDM Bandar Lampung, Lela Wati saat diwawancara.
| Dandim 0421/Lampung Selatan: Hari Pahlawan Momentum Nyalakan Semangat Perjuangan |
|
|---|
| Polsek Bandar Sribhawono Tangkap Pelaku Curanmor di Pasar |
|
|---|
| Curi Motor di Kampus Itera, Pelajar Diamankan Polsek Tanjung Bintang |
|
|---|
| Pencuri Sempat Makan Roti di Lokasi Sebelum Gasak Motor Juragan Kue |
|
|---|
| Persentase Dapur Operasional MBG di Lampung Tertinggi di Indonesia |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Plt-Kepala-BKPDSM-Bandar-Lampung-Lela-Wati-CPNS.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.