Berita Lampung
Banjir Rob Hari Kelima, Air di Kota Karang Mulai Surut, Penanda Terang Bulan
Masyarakat Kelurahan Kota Karang, Kecamatan Telukbetung Timur, Bandar Lampung, mengalami banjir rob hingga hari kelima.
Penulis: Bayu Saputra | Editor: Noval Andriansyah
Ringkasan Berita:
- Warga Kelurahan Kota Karang, Telukbetung Timur, Bandar Lampung, alami banjir rob hingga hari kelima.
- Lurah Bambang Heriyanto menyebut air mulai surut karena terang bulan.
- BPBD, DLH, Damkarmat, Polri, TNI, dan SAR turun menangani dengan membersihkan drainase dan siring.
- Kondisi kini berangsur normal, rumah warga dinyatakan aman.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Bandar Lampung - Masyarakat Kelurahan Kota Karang, Kecamatan Telukbetung Timur, Bandar Lampung, mengalami banjir rob hingga hari kelima.
Lurah Kota Karang Bambang Heriyanto mengatakan, pihaknya memastikan bersama tim bahwa banjir rob hari kelima sudah mulai surut karena terlihat terang bulan.
"Jadi banjir rob ini sering terjadi dan alhamdulillah hari puncaknya dihari kelima air laut sudah mulai surut karena terlihat terang bulan," kata Lurah Kota Karang, Bambang Heriyanto, Jumat (7/11/2025).
Ia mengatakan, banjir rob tersebut sudah diupayakan untuk penanganan oleh tim yang bekerja mulai dari BPBD, DLH, Damkarmat, Polri dan TNI tim SAR melakukan pencegahan.
Saat ini bukan sudah terang dengan harapan air tidak naik lagi ke permukaan warga.
Tim telah mengantisipasi pergerakan air, diantaranya membersihkan drainase yang mampet.
Tim membersihkan air agar cepat surut dengan membersihkan siring.
Hingga akhirnya air lancar dan tidak mampet lagi, rumah warga juga telah aman.
(Tribunlampung.co.id/Bayu Saputra)
| Penetapan Pahlawan Nasional. Keluarga Gele Harun Menanti Kabar dari Pusat |
|
|---|
| Catat Sejarah, Tenis Meja Lampung Sabet Emas Popnas 2025 |
|
|---|
| Dikira Buat Keributan, Rombongan Siswa Bikin Petugas Damkarmat Pringsewu Keluarkan Gerinda |
|
|---|
| Tersangka Penggelapan Motor Dibekuk Saat Nongkrong di Bawah Flyover |
|
|---|
| BPBD Lampung Selatan Ingatkan Warga Pesisir Waspada Cuaca Ekstrem |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Banjir-Rob-Hari-Kelima-Air-di-Kota-Karang-Mulai-Surut-Penanda-Terang-Bulan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.