Berita Lampung
Cek Kesehatan Gratis Sasar Pelajar dan Santri, Wagub Jihan: Penting Jaga Kesehatan
Wagub Jihan secara langsung melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Lampung Selatan untuk memantau pelaksanaan program cek kesehatan gratis.
Penulis: Reny Fitriani | Editor: Reny Fitriani
Ringkasan Berita:
- Pemprov Lampung melalui Wagub Jihan Nurlela melaksanakan program pengecekan kesehatan gratis bagi pelajar dan masyarakat umum di Ponpes Al Amin Cintamulya, sebagai tindak lanjut dari program Presiden Prabowo Subianto.
- Pemeriksaan kesehatan mencakup tekanan darah, kesehatan mata dan gigi, tinggi dan berat badan, serta pemeriksaan dasar lainnya.
- 3. Wagub Jihan juga mengapresiasi langkah pesantren dalam mengembangkan usaha pertanian produktif sebagai wujud kemandirian ekonomi pesantren.
Tribunlampung.co.id, Bandar Lampung - Baru-baru ini Presiden RI Prabowo Subianto menggagas program pengecekan kesehatan gratis bagi pelajar.
Program tersebut ditindaklanjuti langsung oleh Pemerintah Provinsi Lampung melalui Wakil Gubernur Lampung Jihan Nurlela.
Beberapa hari lalu, Wagub Jihan secara langsung melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Lampung Selatan untuk memantau pelaksanaan program tersebut.
Salah satu tempat yang dikunjungi adalah Pondok Pesantren Al Amin Cintamulya, Lampung Selatan, asuhan Hj Heni Insiyah Bukhori.
Dalam kegiatan itu, Jihan didampingi Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung Edwin Rusli beserta jajaran Dinas Kesehatan Provinsi dan Kabupaten Lampung Selatan.
Pemeriksaan mencakup pengecekan tekanan darah, kesehatan mata dan gigi, tinggi dan berat badan, serta sejumlah pemeriksaan dasar lainnya.
Menurut Jihan, kegiatan itu menyasar masyarakat umum, pelajar sekolah, serta santri pondok pesantren, dengan tujuan melakukan skrining dan deteksi dini agar penyakit dapat dicegah sejak awal.
“Dengan pemeriksaan rutin seperti ini, kita bisa tahu lebih cepat kalau ada masalah kesehatan. Apalagi di pesantren, karena tinggal bersama, kalau satu sakit bisa cepat menular ke yang lain. Jadi penting untuk menjaga kebersihan dan kesehatan,” kata Jihan melalui keterangannya, Sabtu (15/11/2025).
Setelah itu Jihan juga menguji wawasan kebangsaan santri dengan pertanyaan seputar Naghom dan Pancasila.
Dia juga meninjau green house melon milik Pondok Pesantren Al Amin.
Ia mengapresiasi langkah pesantren dalam mengembangkan usaha pertanian produktif sebagai wujud kemandirian ekonomi pesantren.
“Pondok pesantren seperti Al Amin ini luar biasa. Selain mencetak generasi cerdas dan berakhlak, juga mampu berkontribusi dalam penguatan ekonomi desa. Ini contoh pesantren mandiri yang bisa jadi mitra strategis pemerintah,” ujar Wagub Jihan.
(Tribunlampung.co.id/Riyo Pratama)
| Polisi Ringkus J, Buronan Kasus Begal Sesama Karyawan PT GGF Lampung Tengah |
|
|---|
| Prakiraan Cuaca Lampung 15 November 2025, Waspada Hujan Petir di 7 Wilayah |
|
|---|
| Perjalanan Panjang dan Target Perusahaan, Potret Nyata Microsleep di Tol Bakter |
|
|---|
| Strategi Perangi Microsleep, Operasi Rutin, Patroli 24 Jam, hingga Penguatan Rest Area |
|
|---|
| Disiplin Pengemudi Jadi Kunci Utama Antisipasi Microsleep di Tol Bakter |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Wagub-Jihan-saat-mengunjungi-Pondok-Pesantren-Al-Amin-Cintamulya.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.