Berita Terkini Nasional

Nasib Gubernur Riau yang Kena OTT KPK, Sempat Buka Acara MTQ Tingkat Kota

Nasib Gubernur Riau, Abdul Wahid, yang terkena operasi tangkap tangan alias OTT Komisi Pemberantasan Korupsi, kini terancam lengser dari jabatannya.

Tribunpekanbaru/Syaiful Misgiono
OTT KPK - Tim KPK saat keluar dari gedung Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Riau, Senin (3/11/2025) sore. Tim penyidik KPK baru meninggalkan kantor dinas yang berlokasi di Jalan SM Amin, Pekanbaru, sekitar pukul 17.45 WIB. Nasib Gubernur Riau, Abdul Wahid, yang terkena operasi tangkap tangan alias OTT Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK, kini terancam lengser dari jabatannya. Gubernur Riau, Abdul Wahid dikabarkan diamankan KPK dalam OTT di Pekanbaru, Riau, Senin (3/11/2025). 

Sumber internal Pemprov Riau menyebutkan, pihak yang diamankan meliputi lima kepala UPT PUPR dari wilayah Kuansing, Kampar, dan Indragiri Hulu.

Kemudian Kepala Dinas PUPR Provinsi Riau, Sopir Kepala Dinas dan dua pengusaha rekanan proyek.

Berbeda dari kabar yang sempat beredar, Gubernur Riau Abdul Wahid hanya dimintai keterangan oleh tim penyidik KPK untuk memperjelas alur pemeriksaan.

“Kami luruskan, Bapak Gubernur tidak ditangkap. Beliau hanya dimintai keterangan oleh penyidik KPK terkait kegiatan pemeriksaan. Begitu juga Wakil Gubernur, beliau juga hanya dimintai keterangan," kata Teza Darsa.

Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved