Bentrok di Mesuji

MK Kehilangan 3 Anggota Keluarganya yang Tewas Saat Bentrok Berdarah di Register 45 Mesuji

MK Kehilangan 3 Anggota Keluarganya yang Tewas Saat Bentrok Berdarah di Register 45 Mesuji

Editor: wakos reza gautama
Tribunlampung.co.id/Deni
Korban dari kelompok Mekar Jaya Abadi yang terlibat bentrok dengan kelompok Mesuji Raya di Register 45 Mesuji terbaring lemah di RS Bhayangkara Polda Lampung, Rajabasa, Kamis (18/7/2019). 

“Kondisi korban sadar, dan masih dirawat,” kata Akhmad Safri.

Bajak Disewa

MK, keluarga Jeman yang ditemui di RSUAM, sangat menyesalkan kejadian tersebut.

Ia mengaku harus kehilangan dua orang pamannya, yakni Roni dan Rowi, serta seorang kakaknya bernama Dali.

Ketiganya telah dimakamkan di Pematang.

“Sedang kakak saya, Jeman, bisa diselamatkan. Walau sempat kritis, sekarang sedang dirawat dan baru operasi ambil peluru di bagian tenggorokan,” katanya.

Menurutnya, sebelum bentrok itu, pihak Mesuji Raya sebenarnya hendak melakukan mediasi untuk mengambil mesin bajak yang disita oleh kelompok Mekar Jaya Abadi.

“Bajak itu sedang disewa, tapi malah disita. Jadi datang 50 orang dari Mesuji Raya untuk musyawarah, tapi malah diserang. Kami bisa kabur, tapi empat kakak saya tertangkap,” bebernya.

Atas peristiwa ini, MK pun menyerahkan semuanya kepada aparat hukum, khususnya Polda Lampung, dalam menyelesaikan hal ini.

“Harapan kami, pelaku penganiyaan ini menyerahkan diri dan dihukum sesuai aturan yang berlaku,” ujarnya.

Wagub Nunik Tinjau

Sehari setelah bentrokan, Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim (Nunik) meninjau ke lokasi. Nunik datang ke lokasi didampingi Danrem 043 Garuda Hitam Kolonel Inf Taufiq Hanafi, Dandim 0426 Tulangbawang Letkol Inf Kohir, juga Kapolres Mesuji AKBP Edi Purnomo.

Nunik mengatakan, Pemprov Lampung akan berkoordinasi dengan Pemprov Sumatra Selatan untuk menyelesaikan konflik di kawasan Register 45 Mesuji yang melibatkan warga Mesuji-Lampung dengan warga OKI-Sumsel.

Kata Nunik, penyelesaiannya harus melibatkan sejumlah pihak lintas sektoral, baik dari Sumsel maupun Lampung.

Penanganannya pun, ada skala jangka panjang dan jangka pendek.

Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved