Berita Lampung

BNN Sebut Setiap Tahun Selalu Ada Narkotika Jenis Baru

Badan Narkotika Nasional atau BNN menyebutkan bahwa jenis narkotika setiap tahunnya selalu bertambah. 

Penulis: Bayu Saputra | Editor: Reny Fitriani
Tribunlampung.co.id/Bayu Saputra
Kepala Biro Humas dan Protokol BNN RI Brigjen Pol Sulistyo Pudjo Hartono saat diwawancarai di Bandar Lampung, Senin (16/10/2023). 

Tribunlampung.co.id, Bandar Lampung - Badan Narkotika Nasional ( BNN ) menyebutkan bahwa jenis narkotika setiap tahunnya selalu bertambah. 

Kepala Biro Humas dan Protokol BNN RI Brigjen Pol Sulistyo Pudjo Hartono mengatakan, pihaknya mencatat bahwa setiap tahunnya pasti ada narkotika jenis baru. 

Baca juga: 1 Juta Liter Air Belum Bisa Mengatasi Kebakaran TPA Bakung Bandar Lampung

Baca juga: Breaking News Tiga Hari Kebakaran TPA Bakung Bandar Lampung Belum Teratasi

"Kami bergerak terus, karena setiap tahunnya ada saja narkotika jenis baru yang muncul," kata Kepala Biro Humas dan Protokol BNN RI Brigjen Pol Sulistyo Pudjo Hartono saat diwawancarai di Bandar Lampung, Senin (16/10/2023). 

Bandar narkotika itu, terusnya, membuat narkoba dan negara harus cepat untuk membuat aturan tersebut. 

"Dengan begitu kami sering kejar-kejaran," kata mantan jubir Polri itu. 

"Karena kalau narkotika jenis baru, belum masuk UU dan tidak mungkin menegakkan UU tersebut," terangnya.

Ia mengatakan, narkotika yang belum ada UU dan belum diterapkan UU, maka tidak bisa dihukum. 

Pihaknya datang ke Lampung dalam rangka menyampaikan informasi kepada awak media.

Diketahui Kepala Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia ( BBNKomjen Pol Prof Petrus R Golose akan melakukan kunjungan kerjanya ke Lampung

Mantan Kabid Humas Polda Jawa Barat ini mengatakan, pimpinan BNN datang ke Lampung dalam rangka kunjungan kerja. 

BNN akan mengadakan kegiatan, yakni pada tanggal 17 Oktober 2023 ada pengarahan kepada jajaran pegawai BNN Lampung.

Kepala BNN juga akan mengunjungi Loka Rehabilitasi BNN di Kalianda, Lampung Selatan. 

"Kemudian juga pada 18 Oktober 2023 diadakannya dialog interaktif kepemudaan di Swiss-belhotel Bandar Lampung," kata Brigjen Pol Sulistyo. 

BNN berdialog dengan kepemudaan tersebut berjumlah 500 orang mahasiswa dari Unila dan UBL, serta mahasiswa anti narkoba dan organisasi anti narkotika lainnya. 

"Kami perkirakan ada 500 orang yang akan hadir pada dialog interaktif kepemudaan tersebut," kata Brigjen Pol Sulistyo. 

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved