Berita Terkini Nasional
Anak DPRD Kuasai 41 Dapur MBG, Kantongi Rp246 Juta Per Hari
Anak Wakil Ketua DPRD Sulsel Yasir Machmud, Yasika Aulia Ramadhany (20), mengantongi uang ratusan juta per harinya dari dapur MBG.
Ringkasan Berita:
- Anak Wakil Ketua DPRD Sulsel Yasir Machmud, Yasika Aulia Ramadhany (20), mengantongi uang ratusan juta per harinya dari dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) miliknya.
- Yasika Aulia Ramadhany setidaknya menguasai 41 dapur MBG yang berada di Sulsel.
- Ia meraih keuntungan hingga R246 juta per hari, totalnya mencapai Rp6,3 M per bulan.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, Makassar - Anak Wakil Ketua DPRD Sulsel Yasir Machmud, Yasika Aulia Ramadhany (20), mengantongi uang ratusan juta per harinya dari dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) miliknya.
Melansir TribunTimur, Yasika Aulia Ramadhany setidaknya menguasai 41 dapur MBG yang berada di Sulsel. Puluhan dapur tersebut tersebar di Makassar, Parepare, Gowa, dan Kabupaten Bone.
Setiap dapur, dilaporkan mampu melayani sekitar 3.000 siswa. Jika satu porsi keuntungan Rp2 ribu, maka Yasika Aulia bisa saja meraih keuntungan hingga R246 juta per hari dari 41 dapur yang ia kelola.
Karena itu, per bulannya Yasika akan mendapatkan keuntungan hingga Rp6,3 M dari 41 dapur yang beroperasi.
Dalam sebulan, setiap dapur melayani siswa selama 26 hari karena terpotong Minggu.
Pendapatan fantastis itu berbanding terbalik dengan gaji ayahnya, Yasir Machmud sebagai Wakil Ketua DPRD Sulsel. Gaji dan tunjangan anggota DPRD Sulsel diatur dalam Paraturan Pemerintah (PP) Nomor 18 Tahun 2017.
Sesuai data yang diperoleh Tribun, gaji pokok atau representasi legislator Sulsel senilai Rp 2.250.000 juta atau setara dengan gaji pokok gubernur. Sementara representasi wakil ketua itu sebesar 80 persen dari uang representasi ketua.
Representasi anggota sebesar 75 persen dari uang representasi ketua. Sedangkan untuk tunjangan keluarga besarannya sama dengan tunjangan keluarga PNS, yaitu senilai Rp 289.680.
Untuk tunjangan jabatan Rp 3.262.500 juta atau 145 persen dikali representasi anggota dewan. Para anggota dewan juga mendapatkan tunjangan beras senilai Rp 289.680.
Tunjangan ini besarannya sama dengan tunjangan pegawai negeri sipil. Sedangkan uang paket Rp 225.000 atau 10 persen dari uang representasi 85 anggota DPRD Sulsel.
Tunjangan untuk alat kelengkapan dan kelengkapan lainnya bagi para anggota DPRD Sulsel senilai Rp 130.500 ribu atau sesuai SK. Untuk tunjangan perumahan diperkirakan senilai Rp 20 juta.
Sementara belanja tunjangan transportasi Rp 15 juta akan diatur di pergub. Tidak sampai disitu, dewan juga punya hak atas tunjangan belanja reses senilai Rp 15 juta setiap melaksanakan reses atau lima kali dana representasi ketua.
Dewan juga memiliki belanja tunjangan komunikasi intensif senilai Rp 15 juta atau lima kali representasi ketua. Kalau ditotalkan, maka gaji dan tunjangan Rp 56.447.360 juta perbulan.
Sementara untuk bulan Januari, Mei dan September, anggota DPRD Sulsel akan menerima gaji dan tunjangan Rp 71.447.360 juta.
Berita selanjutnya Beda Nasib Anak DPRD Kuasai 41 Dapur MBG, Pedagang Menjerit Dagangan Sepi
| Bripda Fauzan Dipecat Usai KDRT Istri, Dulu Lolos dari Kasus Rudapaksa Pacar 10 Kali |
|
|---|
| Eks Dirut ASDP Tetap Divonis Penjara 4,5 Tahun, Meski Tak Terbukti Terima Keuntungan |
|
|---|
| Spanduk Misterius Bongkar Dugaan Aib Kepsek, Dituding Sering Keloni Istri Orang |
|
|---|
| AKBP Basuki Sempat Bantah Jalin Asmara dengan Dosen Muda, 'Saya Sudah Tua' |
|
|---|
| Bu Guru Asal Lampung Timur Diduga Tewas Dibunuh di OKU, Baru 2 Bulan Diangkat PPPK |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Beda-Nasib-Anak-DPRD-Kuasai-41-Dapur-MBG.jpg)