Berita Terkini Nasional
Oknum Polisi yang Pukuli Pengendara Motor Ternyata Alami Gangguan Jiwa
Bripda G yang pukuli seorang pengendara motor berinisial ALP disebut memiliki gangguan jiwa skizofrenia selama puluhan tahun.
Biasanya, pasien skizofrenia mengalami halusinasi, delusi, hingga kekacaun berpikir.
Kombes Ferry menuturkan, Bripda G telah lama menjalani pengobatan.
"Sudah cukup lama kami lakukan pengobatan dan yang bersangkutan belum punya track record menyimpang dan masih dirawat saat ini," tambahnya.
Kini, Bripda G pun diobservasi di rumah sakit jiwa.
"Karena prilaku yang bersangkutan, saat ini Brigadir G sedang kami observasi di rumah sakit jiwa," ujar Ferry.
Sementara itu, dokter RS Bhayangkara TK II Medan spesialis kejiwaan, dr Superida menuturkan, emosi Bripda G tidak stabil.
Bahkan, apabila ada pemicu, kondisinya bisa makin parah.
"Jadi, skizofrenia merupakan gangguan jiwa berat yang merupakan gangguan perilaku, gangguan daya ingat. Jadi, emosinya pasti kurang stabil," ujar Superida kepada Tribun-Medan.com, Kamis (20/11/2025).
Ia mengatakan, Bripda G sudah dirawat sejak tahun 2001 lalu.
"Beliau kami rawat sejak tahun 2001 dan beberapa tahun ini lanjut ke saya perawatannya," lanjutnya.
Penyebab Bripda G alami gangguan kejiwaan ada beberapa faktor, seperti keluarga dan hormon dalam otaknya.
Bripda G yang pernah ditugaskan di Brimob juga diduga jadi salah satu faktor penyebab gangguan kejiwaan tersebut.
Superida menyebut, ada potensi Bripda G untuk sembuh dari penyakitnya.
"Biasanya itu berbagai faktor, bisa karena masalah keluarga dan juga karena ada hormon di dalam otaknya,"
"Ada potensi sembuh," pungkasnya.
Baca juga: Tiga Tahun Menghilang, Sule Akhirnya Comeback di Layar Kaca Lewat Tawa Kalcer ANTV
| Jadi Tersangka Cekik Pramugari, Anggota DPRD Sumut Megawati Zebua Tak Ditahan |
|
|---|
| Misteri Jasad Terbungkus Karung di Kebun Pisang, Polisi Kejar Pembunuh DWS |
|
|---|
| Alat Kontrasepsi Tertinggal Seusai Berhubungan, P Jadi Korban Pengeroyokan |
|
|---|
| Balita Tewas di Tangan Pacar Ibu, Sang Bunda Ternyata Tahu Anaknya Kerap Dianiaya |
|
|---|
| Bak Pertanda, Guru PPPK yang Tewas di Kosan Sempat Mimpi Bertemu Bayi Meninggal |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Terkuak-sosok-polisi-yang-viral-pukuli-pengendara-motor-di-Medan-pasien-gangguan-jiwa.jpg)