Berita Terkini Nasional

Oknum Polisi Ngamuk di Kendal, Pakai Senapan Menghancurkan Kaca Mobil

Mobil yang menjadi sasaran oknum polisi ngamuk di Kendal, Jawa Tengah ini pecah pada bagian kaca depannya.

TribunJateng.com
Seorang oknum polisi ngamuk dengan memecahkan kaca mobil warna merah pakai senapan di Kendal, Jawa Tengah. Kelakuan oknum polisi tersebut sempat terekam kamera warga hingga videonya viral. 

Tribunlampung.co.id, Kendal - Seorang oknum polisi ngamuk dengan menghancurkan kaca mobil di Kendal, Jawa Tengah.

Aksi oknum polisi ngamuk di Kendal, Jawa Tengah tersebut sempat terekam kamera warga.

Mobil yang menjadi sasaran oknum polisi ngamuk di Kendal, Jawa Tengah ini pecah pada bagian kaca depannya.

Sebab oknum polisi tersebut menghancurkan kaca depan mobil warna merah pakai senjata laras panjang.

Belakangan diketahui bila oknum polisi berpakaian preman yang ngamuk itu anggota Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Jawa Tengah.

Baca juga: Oknum Polisi Jabung Ditangkap Kasus Curi Motor di Bandar Lampung, Kini Diperiksa Propam

Detik-detik anggota Ditresnarkoba Polda Jawa Tengah ngamuk merusak mobil jadi tontonan warga.

Diduga oknum polisi itu terlibat kecelakaan hingga berujung perusakan sebuah mobil merah.

Peristiwa itu terjadi di depan warung nasi goreng Bu Anik Jalan Limbangan, Nglimut, Gonoharjo, Kecamatan Limbangan, Kendal, Jawa Tengah pada Rabu (15/2/2023) sekira pukul 09.00 WIB.

Pihak kepolisian telah mengkonfirmasikan bahwa pria tersebut adalah anggotanya.

"Betul, anggota Ditresnarkoba Polda Jateng," papar Kabid Humas Polda Jateng Kombes Iqbal Alqudusy, Rabu (15/2/2023).

Dalam video tampak keributan yang melibatkan anggota Ditresnarkoba Polda Jateng  yakni seorang pria berkaos hitam berbadan tegap.

Ia dikerumuni beberapa warga yang sepetinya meminta pertanggungjawaban pria kaos hitam tersebut.

Peristiwa tersebut terjadi di depan sebuah warung nasi goreng. 

"Sek sek, tadi jenengan nunjukin lencana lho," ujar seorang warga berkaos hitam dalam keterangan video. 

Baca juga: 7 Tahun Istri Oknum Polisi Dipaksa Suami Melayani Rekan-rekannya Sesama Polisi

Anggota polisi tersebut lantas menghancurkan kaca depan mobil merah menggunakan satu  pucuk senjata laras panjang. 

Sumber: Tribun Jateng
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved