Berita Lampung
Pj Bupati Mesuji Ajak Camat dan Kades Edukasi Warga Cegah Kebakaran Lahan
Pj Bupati Mesuji Sulpakar mengajak para camat dan kades di Mesuji mengedukasi masyarakat untuk mencegah terjadinya kebakaran lahan.
Penulis: M Rangga Yusuf | Editor: Reny Fitriani
Tribunlampung.co.id, Mesuji - Pj Bupati Mesuji Sulpakar mengajak para camat dan kepala desa (Kades) se-Kabupaten Mesuji mengedukasi masyarakat untuk mencegah terjadinya kebakaran lahan di musim kemarau saat ini.
Menurut Sulpakar langkah itu diperlukan guna meminimalisir terjadinya kebakaran lahan yang terus terjadi di Kabupaten Mesuji, Lampung.
Baca juga: Warga Miskin di Mesuji Bakal Terima Bantuan Beras 10 Kilogram
Baca juga: Pemkab Mesuji Terjunkan 8 Armada Salurkan Air Bersih
"Kepada Kades dan perangkatnya serta Camat saya berharap bisa mensosialisasikan ke masyarakat akan dampak El Nino," ujarnya, Sabtu (30/9/2023).
Sulpakar menuturkan atas dampak El Nino sendiri saat ini Kabupaten Mesuji cukup terkena dampaknya.
Untuk beberapa wilayah di Kabupaten Mesuji sendiri saja banyak terjadi peristiwa kebakaran.
Jumlahnya pada September 2023 ini menjadi yang dominan terjadinya kebakaran lahan di Kabupaten Mesuji.
Bukan hanya itu saja, beberapa wilayah juga sudah terdampak kekeringan akibat musim kemarau yang terjadi di Kabupaten Mesuji.
Maka dari itu selain upaya penanggulangan, orang nomor satu di Kabupaten Mesuji itu pun menilai langkah pencegahan sangat diperlukan.
"Untuk Camat dan Kades mari ingat kan kepada warganya untuk terlibat dalam mencegah terjadinya kebakaran lahan di Kabupaten Mesuji," jelasnya.
Misalnya, kata dia kepada masyarakat di Kabupaten Mesuji untuk tidak melakukan tindakan yang dapat menimbulkan bencana kebakaran lahan.
Seperti membakar sampah di lahan pertanian atau perkebunan.
Serta melakukan tindakan membuka lahan dengan cara dibakar.
Selain itu juga, kepada masyarakat untuk tidak dengan sembarangan membuang putung rokok di perkebunan.
"Kondisi kemarau ini baik rumput maupun semak belukar itu kering, sangat mudah sekali dibakarnya," imbuhnya.
Ditambahkan, beberapa wilayah di Kabupaten Mesuji terdapat lahan gambut, jika terbakar cukup merepotkan dalam proses pemadaman api.
| Prakiraan Cuaca Lampung 15 November 2025, Waspada Hujan Petir di 7 Wilayah |
|
|---|
| Perjalanan Panjang dan Target Perusahaan, Potret Nyata Microsleep di Tol Bakter |
|
|---|
| Strategi Perangi Microsleep, Operasi Rutin, Patroli 24 Jam, hingga Penguatan Rest Area |
|
|---|
| Disiplin Pengemudi Jadi Kunci Utama Antisipasi Microsleep di Tol Bakter |
|
|---|
| Terungkap Penyebab Mahasiswa Lampung Nekat Rekam Mahasiswi yang Sedang Mandi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.