Berita Lampung
Modus Minta Dipijat, Gadis 15 Tahun di Palas Lampung Selatan Dihamili ’Pakde’
Berdasarkan informasi yang dihimpun Tribunlampung.co.id, pelaku melakukan perbuatan asusila sebanyak dua kali pada Desember 2022 lalu.
Penulis: Dominius Desmantri Barus | Editor: Daniel Tri Hardanto
Alhasil, pelaku pun berhasil memerdayai korban untuk kali kedua.
Setelah kejadian tersebut, korban tidak pernah memberi tahu orang tuanya.
Namun, korban mulai merasakan gejala tak biasa.
Tetangga pun curiga korban telah hamil.
Kasus ini terbongkar saat kepala dusun setempat memberikan test pack (tes kehamilan) kepada korban, Senin (20/2/2023) sekira pukul 16.00 WIB.
Keesokan harinya, Selasa (21/2/2023) sekira pukul 16.30 WIB, ibu korban memberitahukan bahwa korban telah hamil.
Mendengar hal tersebut, ayah korban bertanya kepada korban siapa yang melakukan perbuatan asusila kepadanya.
Namun, korban tidak mau bicara sepatah kata pun.
Setelah itu korban dibawa ke bidan desa untuk diperiksa.
Berdasarkan pemeriksaan, korban dinyatakan positif mengandung.
Setelah terus didesak, akhirnya korban mau mengaku bahwa dia telah dihamili oleh Wa.
Karena geram, ayah korban melapor kejadian yang dialami putrinya ke Polsek Palas, Selasa (28/2/2023).
Pada hari yang sama polisi mengamankan pelaku di kediamannya.
Setelah diinterogasi, pelaku mengaku telah melakukan perbuatan asusila ke korban sebanyak dua kali.
Selanjutnya pelaku dibawa dan diamankan ke Polsek Palas guna proses penyidikan.
| PERWOSI Ingin Jadikan Perempuan Lampung Tengah Sehat, Bugar, dan Berdaya |
|
|---|
| Anggota DPRD Lampung Minta Orang Tua Awasi Anak dari Bahaya Judi Online |
|
|---|
| DPO Kasus Curanmor di Lampung Tengah Tertangkap di Mesuji |
|
|---|
| Wali Kota Bandar Lampung: Lomba Bahasa Mandarin Perluas Wawasan Generasi Muda |
|
|---|
| Korsleting Listrik Picu Kebakaran Rumah di Pringsewu Lampung |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Kerap-Intimidasi-Polisi-Tewas-Ditembak-Polisi-Tepat-Depan-Rumahnya-di-Lampung.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.