Berita Lampung
Sepekan 5 Kasus Karhutla, BPBD Lampung Barat Imbau Warga Tak Buka Lahan Dengan Dibakar
BPBD Lampung Barat imbau masyarakat setempat terkait banyaknya kasus kebakaran hutan dan lahan (karhutla).
Penulis: Bobby Zoel Saputra | Editor: Indra Simanjuntak
“Kemudian Kecamatan Suoh dan BNS, Kecamatan Sumber Jaya, Kecamatan Batu Ketulis, dan terakhir Kecamatan Lumbok Seminung,” terusnya.
Kendati demikian, sebenarnya semua kecamatan di Lampung Barat yakni 15 kecamatan berpotensi terjadi kebakaran maupun karhutla.
Karena menurut Padang, pihaknya bisa melihat potensi titik api di 15 kecamatan di Lampung Barat itu pada aplikasi Spartan BMKG.
“Karena berdasarkan pemetaan 15 wilayah kecamatan yang ada di Kabupaten Lampung Barat memiliki potensi adanya titik api,” kata dia.
“Hanya saja ada kriteria dalam penentuan rawan, cukup rawan dan sangat rawan terhadap titik api tersebut,” tambahnya.
Pihaknya juga melakukan eksisting untuk melihat kondisi wilayah dan dipadukan data eksisting itu dengan titik api dari aplikasi Spartan BMKG.
Sehingga berdasarkan pemantauan dari pihaknya, 6 kecamatan yang disebutkan itu memiliki potensi cukup tinggi terbentuknya titik api atau kebakaran.
Dalam upaya antisipasi dan penanganan musibah kebakaran, jelas Padang, selama ini juga pihaknya telah memberikan surat edaran kepada pada camat.
Surat tersebut diberikan untuk diteruskan ke seluruh masyarakat agar lebih berhati-hati terhadap bahaya dari penyebab-penyebab kebakaran.
“Intinya dalam surat itu memberitahu agar masyarakat bisa bijak dalam mengurangi resiko-resiko terjadinya kebakaran,”
“Diharapkan untuk mengurangi aktivitas membakar sampah dan membuang puntung rokok sembarangan,” tuntasnya. (Tribunlampung.co.id/Bobby Zoel Saputra)
| Narapidana asal Sukadana Tewas di Kamar Mandi Lapas Rajabasa |
|
|---|
| Prakiraan Cuaca Lampung Selasa 11 November 2025: Waspada Hujan Disertai Petir dan Angin Kencang |
|
|---|
| Satlantas Polresta Bandar Lampung Tangani Kecelakaan Truk di Dekat Kantor Gubernur |
|
|---|
| Kuliah Teknik Komputer di Teknokrat Lampung Ciptakan Inovasi IoT dan Sistem Tertanam |
|
|---|
| Kuliah Keperawatan Umitra Lampung Lulusannya Tercetak Profesional Berwawasan Teknologi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/KPH-Pesisir-Barat-Lampung-berhasil-memadamkan-kebakaran-lahan-15-hektare.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.